buka puasa bersama keluarga besar pengadilan negeri poso

23. 04. 06
Hits: 464

Rabu, 05 April 2023, Bertempat di ruang sidang utama, Pengadilan Negeri Poso melaksanakan kegiatan buka puasa bersama di bulan suci ramadhan, bertepatan dengan tanggal 14 Ramadhan 1444H. Acara dihadiri oleh Ketua Pengadilan Negeri Poso, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Poso, para hakim, pegawai dan seluruh pegawai pemerintah non pegawai negeri (PPNPN).  Selain buka puasa bersama, juga dilaksanakan kegiatan sholat maghrib dan tarawih berjamaah. Acara ini disambut dengan antusias yang baik oleh seluruh anggota keluarga besar Pengadilan Negeri Poso. Acara ini juga merupakan salah satu cara untuk mempererat tali silaturrahmi di lingkungan keluarga besar Pengadilan Negeri Poso

buka puasa 3buka puasa 2

//